Translate

Tuesday 1 April 2014

Perbedaan Antara Hubungan dengan Pengaruh



Masih Bingung dengan Perbedaan Antara Hubungan dan Pengaruh


Hubungan adalah mengukur derajat keeratan (korelasi) antara dua variabel baik yang sudah jelas secara literatur berhubungan atau sesuatu masalah yang akan diteliti. Analisis hubungan tidak menjelaskan arah hubungan dengan landasan teori baku. Metode yang paling cocok untuk mengukur hubungan adalah korelasi. Analisis korelasi atau hubungan untuk mengukur tingkat hubungan kedua variabel penelitian adalah bersifat tetap atau fix, baik variabel Y maupun variabel X
Pengaruh meneliti pola kausalitas atau fungsi sebab akibat dari sebuah variabel atau lebih terhadap variabel lain berlandaskan teori tertentu. Artimya, ada variabel yang secara teoritik mempengaruhi (independent variabel) kemudian melihat efek dari variabel tersebut terhadap variabel lain yang dipengaruhi (dependent variabel).
Metode untuk mengukur pengaruh adalah analisis regresi (regression analysis), atau analisis jalur (path analysis) dan variannya seperti cross-section, time series, panel data dan lainnya (tergantung dari skala data pada variabel dependen dan variabel independen).
Contoh jika skala data pada variabel dependennya adalah kategorik, sedangkan skala data variabel independennya adalah numerik, maka statistika yang digunakan untuk mengukur pengaruh adalah analisis varians.
Analisis regresi,  variabel independen adalah fix, karena digunakan untuk mengukur respon terhadap variabel dependen yang random.

No comments: